Minggu, 20 November 2011

Kepala Sekolah sebagai Pemimpin Perubahan. (analisa perilaku )


Kank, Kepala Sekolah yang bagaimana yang bisa membawa perubahan arah sekolah menuju kemajuan secara praktis dan sederhana karena terlalu banyak teori malah bingung…?


Dan bagi orang orang yang menerima (mematuhi )seruan Rabbnya dan mendirikan shalat ,sedang urusan mereka (diputuskan) dengan musyawarah antara mereka dan mereka menafkahkan sebagian dari rezeki yang kami berikan kepada mereka QS As Syura;38

Kalimat perubahan ini sering membawa ketakutkan sendiri bagi kalangan staf dan guru.Karena itu kepala sekolah yang ingin membawa perubahan harus dapat menampilkan diri sebagai sosok yang sanggup mendampingi ketakutan teamnya atas perubahan.sekaligus meyakinkan bahwa “kita bisa melakukannya seberat apapun perubahan itu.Disinilah peran kepala sekolah sebagai sosok yang “Trustable /Amanah“ amat dibutuhkan ….!

Kepala Sekolah yang dapat dipercaya dapat dibangun melalui menjadi partner yang menyadarkan guru dengan berbagi pengetahuan dan ilmu serta membantunya mengurai ketakutan –ketakutan itu secara tulus dan karakter jujur.Kepala sekolah yang baik adalah pendengar yang empati ,kedua pemberi solusi atas persoalan dan ketiga berkemampuan serta mau membuat keputusan demi kebaikan dan kemajuan sekolah.Gairah dan Semangat kerja guru /staff sekolah amat bergantung dari keteladanan kepala sekolah dalam menjalankan tugas kepemimpinannya.Dan apabila perubahan yang menjadi acuan ,perubahan itu semestinya dimulai dari kepala sekolah .Jangan samapi kepala sekolah yang membuat ketetapan kepala sekolah sendiri yang melannggarnya. Maka perilaku ini melunturkan kepercayaan dan menjatuhkan dukungan.

Kepala sekolah tidak bisa memaksakan otoritas kepemimpinan dalam menyongsong perubahan itu, proses adalah cara yang tepat mencapai tujuan. Keterlibatan kepala sekolah dalam perencanaan kegiatan sekolah dan melibatkan semua guru dalam merancang “kurikulum “ sekolah akan membuat mereka menjadi merasa dihargai diakui dan dianggap penting . Hal ini akan menumbuhkan sense of ownership and sense of responsibility guru disekolah itu untuk siap menghadapi tantangan perubahan . Sekaligus tumbuh dan berkembang kerah kebaikan dan kemajuan bersama sekolah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Konsultasi Humas Pendidikan: 4 Ciri SDM Sekolah Tidak Berdaya Saing (2)

"Kank, Inovasi adalah kata kunci daya saing termasuk dalam penyelenggaraan pendidikan di sekolah. Lantas SDM seperti apa yang   t...